Langkah Penyelamatan Hewan Peliharaan dan Persiapannya Dalam Menghadapi Bencana
Teman-teman pasti pernah dengar bahwa Indonesia adalah negara rawan bencana, kan? Seperti yang kita tahu, bencana dapat membahayakan keselamatan kita sehingga secara naluriah kita akan berusaha untuk menyelamatkan diri agar tidak terdampak secara fisik, seperti luka atau bahkan meninggal. Akibat terjadinya bencana, biasanya orang-orang akan merasa panik dan memprioritaskan dirinya sendiri dan keluarga dekatnya agar bisa selamat. Tak jarang, saking paniknya menyelamatkan diri, para pemilik hewan peliharaan melupakan keselamatan hewan peliharaannya dan banyak yang belum mengetahui langkah apa yang harus dilakukan untuk menyelamatkan hewan peliharaannya dalam keadaan darurat.